Amey
"Extraordinary things happen to extraordinary people. (Narnia)
Extraordinary people make extraordinary things and have extraordinary life.
The difference between ordinary and extraordinary is that little extra. (Jimmy Johnson)
So, all you have to do is just a little "extra".
Have an extraordinary 2011, guys. Wish extraordinary things happens to you!"

Inilah status terbaik yang kudapat dari ucapan-ucapan selamat tahun baru di FB kali ini.

Extra berdoa, extra usaha, extra kerja keras!

fight fight fight fight!!

Bibi Sunaria namanya, seorang wanita lugu dari malang berusia 35 tahun. dikirim ke makassar oleh kakaknya, dengan tujuan bekerja memjadi pembantu rumah tangga di sebuah rumah besar di pojokan kompleks ikip.

Dia mendarat tepat jam 20.30 di bandara hasanuddin saat segala perhatian makassar tertuju pada sekotak TV yang menayangkan pertandingan final Indonesia Vs Malaysia di gelora Bung Karno. Diantara animo masyarakat Indonesia yang sedang gencar-gencarnya mendukung tim nasional berlaga di final AFF, Bibi Sunaria seakan tidak terpengaruh sedikit pun dengan keadaan disekitarnya.

Wanita paruh baya yang bertampang chinese, berlogat jawa, berbaju coklat dan bercelana panjang hitam itu berjalan canggung dan lambat menuju pintu keluar sambil menundukkan kepalanya. Seperti seorang pribumi yang di pelototi belanda saat jaman penjajahan dulu.

Diciumnya tangan ibuku, dan kami berangkat kerumah.

Bibi Ria, tak pernah berekspresi lebih dari yang seharusnya. Bahkan saat vonis pemecatan dilakukan, ia hanya tabah dan malah memikirkan kerugian kami yang sudah membayarkan tiket pesawatnya. ia tak pernah mengeluh, tapi tak bisa diandalkan juga.

Pagi ini, majikan baru bibi Ria mendatangi rumahku untuk mengambil baju-baju bibi yang masih tersimpan dikamarnya.

Bibi hanya tersenyum polos melihat kami. lalu melanjutkan kebiasaan favoritnya : melihat lantai.

Selamat Tahun baru bibi, semoga betah dirumah yang baru, dan bisa memberikan yang terbaik bagi dunia.

*melihat bibi Ria, aku menyadari, bahwa ada begitu banyak orang tidak beruntung yang tidak sanggup melakukan apapun, bahkan untuk sekedar menjadi pembantu rumah tangga.
Berlatihlah sebanyak-banyak skill,Belajarlah sebanyak-banyak ilmu, agar hidup lebih berarti, agar tindakan lebih berkontribusi...

Bismillahirrahmanirrahim..
Tahun baru 2011, harus lebih baik lagi!
Amey
Tahun baru tinggal beberapa jam lagi.
Akankah menjadi sebuah titik landas ku menuju tahun yang lebih bermakna?
Atau sebuah tahun dimana semuanya justru akan mengalami penurunan?

Peningkatan Kepatuhan pada Tuhan yang pengasih dan penyayang...
kuharapkan itu di awal tahun ini...